Polres Cirebon kota tetap akan kawal takbir keliling
KOTA CIREBON (89,2 CR)- Polres Cirebon kota, tidak melarang umat muslim melakukan takbir keliling pada perayaan malam takbiran. "Enggak ada larangan," kata Kepala Polres Cirebon kota , Ajun Komisaris Besar Danin Kustoni.
Meski tak melarang, ujar Dani, pihaknya tetap mengimbau agar umat muslim melaksanakan takbir di masjid dan surau-surau saja. "Akan terasa lebih aman-nyaman," tuturnya.
Menurut Dani Kustoni, melakukan takbir berkeliling cukup banyak negatifnya, meski tak sedikit juga manfaatnya. "Takbir keliling itu bisa menimbulkan kemacetan dan rawan kecelakaan serta rawan gangguan keamanan," tuturnya.
Tapi, kalau tetap ada yang memaksakan, pihaknya akan melakukan pengawalan. "Kami enggak mau ambil risiko," tuturnya (jums-CR)
Meski tak melarang, ujar Dani, pihaknya tetap mengimbau agar umat muslim melaksanakan takbir di masjid dan surau-surau saja. "Akan terasa lebih aman-nyaman," tuturnya.
Menurut Dani Kustoni, melakukan takbir berkeliling cukup banyak negatifnya, meski tak sedikit juga manfaatnya. "Takbir keliling itu bisa menimbulkan kemacetan dan rawan kecelakaan serta rawan gangguan keamanan," tuturnya.
Tapi, kalau tetap ada yang memaksakan, pihaknya akan melakukan pengawalan. "Kami enggak mau ambil risiko," tuturnya (jums-CR)
Tidak ada komentar
Posting Komentar