Nana Chairul “Sanggup Berpisah”
Nah,
ceritanya Nana Chairul kangen berat nih untuk terjun kembali ke industri musik
Indonesia. Penyanyi yang mengantongi sekitar 700 buah trofi juara dari berbagai
ajang festival nyanyi di Jakarta dan Sumatera Utara ini comeback lewat single terbarunya “Sanggup Berpisah”. Lagu
bernuansa pop ini diciptakan oleh Norma Handayani, produser sekaligus komposer
yang telah banyak mencetak sederet lagu hits
untuk penyanyi-penyanyi di Malaysia.
Menurut
Nana Chairul, ini bukan lagu galau kok. “Lagu ini nyurhatin tentang seorang cewek yang sangat mencintai
pasangannya. Namun di tengah perjalanan, pasangannya menduakan cewek tersebut.
Di lagu ini cewek itu menuangkan curhatnya bahwa dirinya sanggup hidup bahagia
meski harus kehilangan orang yang dicintainya. Kalo didengar dan diresapi
lagunya sih, mungkin terasa galau. Padahal, pesan lirik di ending lagu ini mengisyaratkan cewek tersebut untuk move on,” ungkap Nana yang juga sering menyanyi di
beberapa negara Eropa ini.
Ini
penggalan reffrain lagu “Sanggup Berpisah”. Kini kusanggup tanpamu/ Aku sanggup
berpisah/ Tak kuduga kau khianati/ Jalinan cinta ini/ Dan takkan ada yang
kekal/ Hanya Tuhan kugenggam/ Atas nama sang maha cinta/ kurelakanmu// Gimana,
kece badai kan liriknya?
Pertengahan September 2013 lalu, juara 1 kontes nyanyi Indonesian Facebook Singer 3 (2013) ini take vocal di sebuah studio rekaman di Jakarta. Ada kisah lucu bin gokil nih. “Hari itu, aku take vocal di studio jam 6 sore. Dengan on time, aku udah sampe dari jam setengah 6 sore. Ternyata, data lagu ketinggalan. Aku balik ke rumah ditemani asisten dengan naik motor. Kalo naik mobil, udah pasti macet. Eh,, benar. Jalanan macet parah. Setelah data lagu diambil, kami bergegas balik ke studio. Mungkin karena panik, kami berkali-kali nyasar dan bolak-balik ke jalan yang itu lagi-itu lagi. Aku sempat nangis di sepanjang perjalanan karena takut gak keburu take vocal. Alhamdulillah, aku gak telat dan tetap bisa rekaman deh,” tutur Nana yang khusus single ini ia memilih tampil dengan kostum panggung mature dan elegan.
Buat kamu-kamu yang gagal move on, trik sembuhnya simpel kok. Dengerin lagu “Sanggup Berpisah” berkali-kali, hayati dalam-dalam liriknya, truz hafalin deh lagunya. Dijamin, gak galau lagi. Sueerr... (dk-cr)
Tidak ada komentar
Posting Komentar