Eva Celia Ingin Lebih Kembangkan Karier di Dunia Hiburan
Sosok Eva Celia semakin sering menghiasi industri hiburan Indonesia. Tak hanya terjun ke dunia film, Eva pun sesekali terlihat eksis di belantika musik Tanah Air.
Eva menuturkan memang sudah sejak kecil mempunyai minat untuk terjun ke dunia hiburan. Ia mengaku sama sekali tak ada paksaan dari kedua orangtuanya untuk terjun ke industri yang telah membesarkan namanya itu.
"Dari sangat kecil, udah mulai suka. Memang saya sendiri, kan udah suka," ujarnya saat ditemui di Grand Indonesia, Kamis (19/12/2013).
Eva sendiri mengaku ingin terus mengembangkan kariernya di dunia hiburan. Ia seperti belum puas dengan pencapaiannya sendiri.
"Masih harus belajar banyak. Nyanyi dan film udah," pungkasnya.( di kutip dari detikhot )
Tidak ada komentar
Posting Komentar