Tubagus Dasep Kembali Menjabat MPW Pemuda Pancasila
Kota Cirebon (89,2 CR) - Musyawarah Wilayah (Muswil) X Pemuda Pancasila (PP) Jawa Barat memilih kembali Tubagus Dasep untuk menjadi Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW). Tubagus Dasep dipilih secara aklamasi oleh 26 MPC kota/kabupaten se-Jabar. Acara Muswil tersebut digelar selama dua hari di salah satu hotel di Jalan Siliwangi Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon, Kamis-Jumat (16-17/3).
Acara tersebut dihadiri langsung Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan beserta Istri, Wali Kota Cirebon Nasrudin Azis, Bupati Cianjur, Bupati Kuningan dan seluruh anggota Pemuda Pancasila Se-Jawa Barat.
Ketua DPD Pemuda Pancasila Kota Cirebon, Heri Hermawan mengatakan, pada Muswil PP ke sepuluh ini Kota Cirebon dipilih sebagai tuan rumah, menurutnya atas pemilihan tempat tersebut, menjadikan pengalaman pertama Kota Cirebon dalam melangsungkan Muswil PP Jabar.
"Alhamdulillah kita bisa melaksanakan Muswil ini di Kota Cirebon, ini baru pertama kali, jadi sukses tidaknua Kota Cirebon yang dipertaruhkan namanya, saya berharap sukses dan berkesan," ungkapnya
Dirinya mengatakan, jika pelaksanaan Muswil ini sukses, maka bisa saja Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pun diselenggarakan di Kota Cirebon. Dikatakannya, acara Muswil ini sebelumnya sudah ada acara pemilihan dan hasil pemilihan tersebut terpilih ketua PP Jabar secara aklamasi yakni Tubagus Dasep.
"Muswil ini ada pemilihan ketua, Insya Allah kami sudah memilih secara aklamasi memilih Kang Haji Tubagus Dasep, dan di Muswil yang digelar di Kota Cirebon ini kami melaksanakan pelantikan," jelasnya.
Heri menjelaskan, PP didirikan bukan dari golongan, kelompok atau pun perorangan melainkan didirikan oleh negara. Menurutnya, PP didirikan guna mempertahankan ideologi pancasila.Wali Kota Cirebon,
Nasrudin Azis dalam sambutannya mengungkapkan kebanggaannya karena telah memilih Kota Cirebon sebagai tempat Muswil PP yang ke sepuluh. Dalam kesempatan tersebut, Walikota berpesan agar PP tetap menjadi Organisasi Masyarakat (Ormas) yang mendampingi dan mampu memberikan semangat kepemudaan yang berasas pancasila dalam mengawasi jalannya roda pemerintahan baik daerah maupun Nasional.
"Kami mengucapkan terimakasih, semoga apa yang dilakukan oleh pemuda pancasila dapan menjadkan Indonesia semakin jaya dan berkeadilan pancasila," papar Walikota.
Tidak ada komentar
Posting Komentar