Hasil Uji Dari MK, Gedung Setda Kota Cirebon Layak Digunakan
Kota Cirebon (89,2 CR) - Manajemen Kontruksi (MK) gedung Sekretariat Daerah (Setda) setinggi delapan lantai di Belakang Balai Kota Cirebon sudah melaporkan ke Pemerintah (Pemkot) Cirebon. Hasilnya secara keseluruhan gedung Setda layak digunakan.
Heri Mujiono dari MK PT Bina Karya menjelaskan, uji kontruksi sudah dilakukan, hanya tinggal finishing pengerjaan yang dibutuhkan waktu tiga minggu kedepan. PT Rivomas Pentasurya diminta bisa menyelesaikan finishing pengerjaan dengan waktu yang telah diberikan.
"Tiga minggu terhitung mulai Senin sudah dikerjakan, dan wajib selesai, karena hanya tinggal finishing saja," ungkapnya kepada awak media.
Finishing yang akan dikerjakan antara lain, perbaikan dinding, pengecatan, pemasangan lampu, finil lantai dan yang lainnya. Dengan waktu yang ada PT Rivomas Pentasurya harus bisa selesai tepat pada waktunya. Setelah selesai maka Pemkot Cirebon akan membayarkan sisa pembayaran yang belum diberikan.
Hasil hammer tes gedung Setda Kota Cirebon oleh MK dinyatakan layak digunakan, hanya ada beberapa bagian yang harus dilengkapi, seperti air dan listrik. Setelah finishing selesai, pihaknya akan kembali ekpose dengan pemkot Cirebon hasil pekerjaan tersebut.
"Hammer tes hasilnya masih dalam tahap toleransi atau bisa digunakan. Setelah semua selesai, maka akan ada ekpose kembali," pungkasnya. [Wlk]
Tidak ada komentar
Posting Komentar