Header Ads


Imigrasi Cirebon Terapkan WBBM

Kab Cirebon (89,2 CR) - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cirebon melakukan Komitmen Bersama membangun zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Imigrasi Kelas III TPI Cirebon, Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Kedawung, Kabupaten Cirebon, Rabu (30/1/19). 

Direktur Jendral Imigrasi, Dr. Ronny F Sompie mengaku bangga terhadap Kantor Imigrasi kelas II TPI Cirebon karena berani menerapkan pelayanan yang sebelumnya WBK menjadi WBBM. Keberanian ini dibarengi dengan peningkatan dari segala bidang dan memberikan pelayanan ektra kepada masyarakat membuat paspor. 

"Ini wujud komitmen yang harus didukung semua pihak. Tahun 2018 mendapat predikat WBK dan tahun ini meningkat menjadi WBBM, ini sangat luar biasa sekali bagi Kantor Imigrasi Kelas II Cirebon," ungkapnya dihadapan awak media. 

Empat kantor Imigrasi yang mendapat predikat kini meningkat menjadi WBBM. Kemepatnya antara lain Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Blitar, dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cirebon. 

"Bukan hanya Imigrasi Cirebon, kantor Imigrasi yang mendapat predikat WBK naik menjadi WBBM. Semoga bisa tercapai dan mendapat penghargaan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi," ujarnya. 

Menurut Ronny, pada tahun 2019 ini pihaknya menargetkan untuk predikat WBK sebanyak 60 kantor Imigrasi maupun Rumah detensi imigrasi yang diikut sertakan. Komitmen ini harus bisa dilaksanakan dengan baik oleh kantor Imigrasi yang terpilih menerapkan WBK. 

Ditempat yang sama Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cirebon, M. Tito Andrianto mengatakan tantangan hingga mendapatkan predikat WBK pada tahun 2018 yaitu mempertahankan 3S (Senyum, Sapa, dan Salam).untuk menuju predikat WBBM pihaknya sedang mempersiapkan paspor masuk desa dan penilaian langsung IKM kepada petugas. 

"Dengan naik ke WBBM maka kami akan lebih meningkatkan pelayanan salah satunya menerapkan 3M (senyum, sapa, salam)" tandasnya. [Wlk] 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.