Header Ads


Dituduh Hobi Judi, Mak Vera Beberkan Cara Kerja sebagai Manajer Artis

Mak Vera ikhlas menerima kenyataan bahwa mantan anak asuhnya, Fahmi Aditian, menjelek-jelekannya di depan publik. Ia juga tak keberatan saat Fahmi membeberkan kebobrokan manajemen naungan Mak Vera. 

Selama ini Mak Vera merasa pekerjaannya sebagai manajer sudah dilakukan dengan baik. Calon artis yang ia asuh dijamin popularitasnya di dunia hiburan dengan modalnya sendiri.

"Jadi di tempat emak itu yang datang bukan orang-orang berduit, orang-orang yang punya uang. Jadi emak memilih orang-orang yang bisa ngebantu untuk menjadi seorang artis gitu," ujar Mak Vera saat ditemui di kawasan Joglo, Jakarta Barat.

"Dengan kata lain, emak modalin untuk buat lagu, bikinin klip. Kalau memang nggak ada, bisa dicek aja kok, jejak rekamnya ada di YouTube, jadi memang ada. emak bikinin film dan film itu harus artis emak semua, tidak boleh orang lain," sambungnya lagi. 

Menurut Mak Vera, ia sudah menciptakan jejak yang baik untuk artis asuhannya. Soal kabar miring yang kini beredar di kalangan masyarakat, ia tak begitu peduli. 

"Jadi kalau orang tua ini selalu masih sejarah yang baik-baik buat anaknya. Tapi kalau anaknya buat sejarah yang buruk-buruk tentang orang tuanya, anggap aja ini manajernya atau orang tuanya silakan mereka lakukan. Kalau memang itu untuk menguntungkan pribadi mereka. itu lebih tepatnya," katanya.

( Sumber : hot.detik.com )

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.