Header Ads


Cara Lola Amaria Menjaga Kecantikannya



Anda pasti setuju kalau Lola Amaria disebut sebagai salah satu aktris tercantik di Indonesia. Selain berkulit hitam manis, wajah Lola juga terlihat bersinar.

Bagaimana cara Lola merawat kecantikannya? Sama seperti perempuan pada umumnya. Lola mengaku tak ada perawatan khusus untuk kulit tubuhnya.

"Pada dasarnya hal yang paling utama menjaga kebersihan, seperti mandi dua kali sehari. Rambut juga dijaga. Gitu-gitu aja sih," ungkapnya saat ditemui usai premier 'Kisah 3 Titik' di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2013).

"Standarlah khususnya paling facial," tuturnya.

Namun, ternyata tak hanya dari bagian fisik saja yang terpenting dalam merawat tubuh. Menurutnya, bagian hati juga tak kalah pentingnya dengan perawatan tubuh.

"Saya percaya kalau sesuatu yang bersinar itu ada pancaran dari dalam. Entah itu kebaikan atau apa lah, yang penting dari dalam. Tapi bukan berarti kulit hitam itu kesannya galak ya. Orang kulit putih juga kalau nggak positif thinking nggak akan keliatan bersinar juga," imbuhnya.( dikutip dari detikhot )

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.