Rapat Penyertaan Modal PDAM, Dewan Ingin Hasil Kongkrit
Kota Cirebon (89,2 CR) - Pansus Penyertaan Modal kembali mengadakan rapat dengan direksi Perumda Tirta Giri Nata di gedung dewan pada Selasa sore, (17/10/17). Kali ini Perumda Tirta Giri Nata memaparkan rencana pembangunan reservoir di daerah Plangon Kabupaten Cirebon berkapasitas 9000 kubik permeter yang diklaim bisa memenuhi kebutuhan air bagi pelanggannya.
Ketua Pansus penyertaan modal Perumda Tirta Giri Nata Budi Gunawan mengatakan, kali ini rapat lebih menjelaskan tujuan dibangun reservoir dan dampak bagi pelanggan. Termasuk anggaran yang dimiliki Perumda Tirta Giri Nata untuk membangun bak penampung air tersebut. Perumda Tirta Giri Nata mengajukan penyertaan modal sebesar 10,2 Miliar untuk pembangunan reservoir yang diperkirakan menghabiskan anggaran 16 Miliar. Sisanya Perumda sudah memiliki dana mengendap di kas daerah yang berasal dari dana pengganti pembangunan Sistem Penyedia Air Minum (SPAM) dari pemerintah pusat.
" Rapat kali ini hanya ingin mengetahui uang penyertaan modal digunakan untuk apa, apakah itu mampu melayani pelanggan dan berapa biaya yang dikeluarkan dari pembangunan reservoir. Perumda Tirta Giri Nata sudah memiliki dana di kas daerah hanya tidak bisa digunakan karena belum ada payung hukumnya. Pansus juga ingin berkomitmen distribusi air tidak terganggu, " terangnya.
Dengan penambahan modal ini anggota dewan ingin tidak ada lagi keluhan pelanggan soal distribusi air. Jangan sampai setelah diberikan ternyata masih banyak masyarakat yang kesulitan mendapatkan air bersih. Bukan hanya itu penyertaan modal ini diharapkan bisa meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) semakin besar. Terkait apakah disetujui atau tidak Pansus masih akan mengadakan rapat lanjutan dengan agenda yang berbeda.
" Kami belum biaca teknis, karena masih ada rapat lain, yang pasti pembangunan resevoir bisa menyumbang pendapatan dari perusahaan milik Pemkot Cirebon ini, " tandasnya.
Sementara itu Dirut Perumda Tirta Giri Nata Sofyan Satari atau biasa di panggil Opang menjamin, dengan pembangunan reservoir berkapasitas 9000 meter kubik, kebutuhan pelanggan di Kota dan Kabupaten Cirebon tidak akan terganggu. Terkait PAD dari Perumda Tirta Giri Nata, pada tahun lalu menyumbang hampir 1,5 Miliar, tahun ini diharapkan bisa melebihi target di tahun 2016 lalu.
Tidak ada komentar
Posting Komentar