Header Ads


Budaya Kacirebonan Masih Tetap Eksis Di Kalangan Pemuda

Kota Cirebon (89,2 CR) - Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporbudpar) pantau perkembangan budaya Kacirebonan di Kota Cirebon sehingga tetap eksis saat ini. Tidak sedikit Pemuda maupun pelajar yang mengikuti kesenian budaya Kacirebonan.

Kepala Bidang Kebudayaan (Disporbudpar), Edi Tohadi mengatakan, di setiap sekolah masih menerapkan kurikulum seni budaya seperti ekstrakulikuler, bahasa daerah dan pelajaran seni budaya. Juga di kalangan Mahasiswa yang sering mengadakan pagelaran  budaya Kacirebonan. Dengan demikian kebudayaan Kacirebonan tidak akan punah.

"Masih banyak kalangan-kalangan pemuda yang melestarikan budaya tari topeng, seperti IAIN dan UNTAG, kan ada gedung kesenian. Pelajar juga banyak, kalo lihat di Keraton Kacirebonan, ada yang latihan pencak silat, marses, tari topeng," tutur Edi ketika diwawancara CR, Selasa (17/7/18).

Begitu pula bahasa daerah Cirebon yang masih terjaga sampai saat ini, sebab bahasa daerah juga salah satu cagar budaya disetiap daerah. Bahasa Cirebon ada berbagai kalangan, di antaranya kalangan Keraton, Kalangan Pesisir, dan Kalangan Umum, namun yang mendominasi adalah kalangan Umum. 

Maka dari itu, agar cagar budaya yang ada di Cirebon tetap eksis, perlu kerjasama dari semua kalangan untuk menjadi suatu identitas daerah masing-masing dan juga dikenal oleh daerah lain. [Nla]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.