Header Ads


Empat Kecamatan Tidak Ikut, Disporabudpar Kab Cirebon Buka POP

Kab Cirebon (89,2 CR) - Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Cirebon membuka secara resmi pekan olah raga pelajar (POP) di Gor Rangga Jati Sumber, Senin (11/3/19). POP Kabupaten Cirebon diikuti ribuan atlet pelajar SMP dan SMA se Kabupaten Cirebon.

Kepala Disporabudpar Kabupaten Cirebon Hartono menjelaskan, ada 36 Kecamatan dan 13 cabang olah raga yang ikut dalam POP Kabupaten Cirebon tahun ini. Ada empat Kecamatan yang tidak memberikan perwakilan atlet yakni Kecamatan Kali Wedi, Waled, Pasaleman dan Panguragan.

"Ada ratusan atlet yang ikut POP Kabupaten Cirebon. Perwakilan setiap Kecamatan ikut serta. Ada empat Kecamatan yang tidak ikut, belum jelas alasannya," kata Hartono.

Sengaja pembinaan dilakukan di kecamatan, karena tidak mungkin pembinaan dengan jumlah sekolah SMP dan SMA se Kabupaten Cirebon. Selain jumlahnya terlalu banyak, mekanisme pembinaan terlalu sulit dilakukan.

"Atlet ini disaring di kecamatan jadi yang ikut POP Kabupaten Cirebon sudah diseleksi oleh Kecamatan. Kalau per sekolah kami tidak mampu dengan jumlah sekolah yang banyak," lanjut dia.

Setelah POP Kabupaten Cirebon, KONI Kabupaten Cirebon akan menggelar Pekan Olah Raga (POR) Kabupaten Cirebon. Kegiatan ini untuk mencari bibit bibit altet di Kabupaten yang akan di bawa nanti pada PORDA mendatang. Cabor unggulan di Kabupaten Cirebon antara lain, pencak silat, atletik, bola voli, gulat dan catur. Diharapkan POP Kabupaten Cirebon muncul bibit altet di cabor lain. [Wlk]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.