KPBD Kota Cirebon Mulai Petakan Wilayah Rawan Banjir
Kota Cirebon (89,2 CR) - Kantor penanggulangan bencana daerah (KPBD) Kota Cirebon meminta kepada masyarakat di titik titik titik rawan bencana agar waspada. KPBD bahkan telah menerbitkan surat edaran kepada wilayah tersebut.
Kepala KPBD Kota Cirebon, Agung Sedijono mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemetaaan titik titik yang menjadi lokasi rawan bencana banjir. Data bedasarkan bencana yang terjadi di tahun sebelumnya.
"Untuk kecamatan harjamukti tersebar di beberapa kelurahan seperti kelurahan Kalijaga titik rawan bencana di RW 02 Kampung Pesantren, RW 03 Kalijaga, RW 05 pengampaan, RW 06 kedung Menjangan dan RW 10 Suket Duwur,” jelasnya, Jumat (6/12/19).
Kemudian Kelurahan Harjamukti yang rawan bencana adalah di RW 02 kanggraksan dan RW 05 Penyuken. kelurahan kecapi rawan bencana di RW 03 Dukuhsemar. kelurahan Argasunya di RW 01 Argapura, RW 04 Surapandan dan RW 08 Kopiluhur.
“Kecamatan kesambi di kelurahan Drajat ada di RW 01 Drajat dan RW 09. kelurahan pekiringan di RW 06 Suradinaya Utara,” katanya.
Kecamatan Lemahwungkuk di Kelurahan Kasepuhan titik rawan bencananya di RW 02 Mandalangan, RW 03 Banjar Melati, RW 05 Gambirlaya Utara, RW 06 Gambirlaya Selatan, RW 09 Kesunean Selatan. kelurahan Panjunan di RW 01, RW 02, RW 03, RW 05, RW 06 dan RW 09.
Kecamatan Pekalipan khususya di kelurahan Jagasatru titik rawan bencana ada di RW 05 pegajahan Selatan, RW 06 Cucimanah Timur, RW 08 Karanganyar Jagasatru Timur dan RW 10 Karanganyar Jagasatru Selatan. kelurahan Pulasaren di RW 01, RW 02, RW 03, RW 04, RW 05 RW 06, RW 07, RW 08 dan RW 13 dan Kelurahan Pekalipan di RW 12. [Wlk]
Tidak ada komentar
Posting Komentar