Tips Rajin Olahraga untuk Pemula
Olahraga saat ini telah dijadikan rutinitas oleh sebagian besar orang untuk memulai hidup sehat. Tapi tak sedikit pula orang binggung untuk memulainya. Padahal dari kegiatan tersebut, kita bisa mendapatkan tubuh yang sehat dan bugar.
Sangat banyak alternatif untuk kita bisa berolahraga. Seperti di rumah atau di taman, namun sebagian orang banyak yang tidak sadar bahwa olahraha yang simple dan praktis tidak harus mengeluarkan uang banyak.
Dikutip dari Time of India, 4 tips ini bisa bantu pemula yang ingin berolahraga.
1. Jadikan rutinitas
Bangun kebiasaan berolahraga, dan jadikan rutinitas dalam keseharian kamu. Biasanya pemula yang ingin melakukan olahraga akan merasa semangat di minggu pertama, setelah itu akan merasa malas di minggu berikutnya. Jika kamu ingin sukses dengan program jangka panjang, mulailah berkomitmen dengan diri untuk menjadwalkan olahraga sesuai dengan aktivitas yang dilakukan. Bisa dimulai dengan berolahraga pada pagi hari atau pada sore hari, kamu bisa lakukan 20 kali push-up setelah bangun tidur, atau jogging sejauh 4-5 km sehari.
2. Cari tempat yang nyaman
Setelah menjadikan olahraga sebagai rutinitas, kamu bisa memilih tempat yang nyaman di bagian rumah untuk dijadikan ruang olahraga pribadi atau keluarga. Dengan menambahkan beberapa peralatan olahraga, kamu akan semakin termotivasi dan menjadi lebih bersemangat lagi untuk berolahraga tanpa perlu keluar rumah.
3. Gunakan video olahraga yang kamu suka
Jika kamu tidak terbiasa berolahraga, tetapi ingin melakukannya secara teratur dirumah. Kamu bisa menyetel video-video dari instruktur sesuai dengan olaharaga yang kamu coba. Dengan itu bisa membuat kamu merasa terdorong untuk berolahraga. Video-video olahraga yang biasanya dijadikan motivasi adalah seperti yoga, HIIT, dan latihan kekuatan lainnya. Kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan.
4. Selalu ingat titik awal
Ketika sudah melaksanakan sebuah rutinitas olahraga, mungkin akan ada hari dimana kamu merasa kurang bersemangat. Ketika momentum itu tiba, ingatlah apa yang membuatmu memulai rutinitas olahraga tersebut. Selalu kembali ke pertanyaan awal 'mengapa', itulah kenapa penting untuk menjawab pertanyaan tersebut, untuk mengembalikan tujuan awal kamu.
( Sumber : healt.detik.com )
Tidak ada komentar
Posting Komentar